Monday, October 17, 2016

Cara pembuatan kertas daur ulang dari limbah kertas

Proses daur ulang Kertas
Keterangan:

1. Sobek-sobek kertas bekas dan rendam di air selama 1 hari
2. Blender kertas sampai menjadi bubur
3. Tuangkan ke dalam baskom yang berisi air dan diaduk
4. Letakkan spons di atas meja. Lalu letakkan kain yang sudah dibatasi di atasnya.
5. Saring campuran (jangan terlalu tebal) di baskom menggunakan screen sablon
6. Letakkan di atas spon yang sudah dilapisi kain dengan posisi dibalik, gosok sedikit screennya dan angkat dengan hati-hati.
7. Tutup dengan kain yang sudah dibasahi, tambah satu lapis lagi kain basah, ulangi langkah 5 dan 6.
8. Sesudah beberapa lapis, press dengan menaruh papan besar di atasnya dan beri pemberat (batako)
9. Biarkan selama 1 jam agar air berkurang, angkat setelah kering.

No comments:

Post a Comment